Labuan Bajo, suaranusantara.co-Relawan dari 12 kecamatan sekabupaten Manggarai Barat menggelar pertemuan khusus untuk merancang strategi memenangkan Pasangan Calon Melki-Jhoni pada Pemilihan Gubernur NTT 27 November mendatang. Kegiatan ini digelar di Hotel Sunrise lante tiga Kelurahan Komodo Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat- Nusa Tenggara Timur pada Sabtu, 19/10/204
Paket Melki-Jhoni dengan tag line Ayo bangun NTT, adalah salah satu dari ketiga pasangan Calon Gubernur NTT yang diusung oleh 11 Partai Politik yakni Golkar, Gerinda, PSI, Demokrat, PAN, Perindo, Garuda, Demokrat, Gelora, PPP dan PKN. Paket ini berpotensi menang karena diusung oleh Partai gemuk dan kualitas figur ini sudah teruji.
Hal ini diungkapkan oleh Ketua Relawan Kabupaten Manggarai Barat, Stefen Lagur saat ditemui di Hotel Sunrise lante tiga, terletak di Kelurahan Komodo Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat- Nusa Tenggara Timur pada Sabtu, 19/10/204
Pihaknya menambahkan untuk memenangkan paket ini tidak cukup dengan kekuatan partai pendukung saja, tetapi harus didorong oleh kekuatan relawan.
“Paket Melki-Johni di pemilihan Gubernur NTT, tidak cukup dengan kehadiran Parpol pendukung. Relawan Kabupaten Manggarai Barat telah membentuk komunitas relawan sejati yang kepengurusannya terdiri dari 12 kecamatan lengkap dengan struktur pengurus kecamatan dan pengurus tingkat desa yang disebut Kordes untuk 169 desa di kabupaten Manggarai Barat. Nama lengkap dan kontak person tim Kordes dicantumkan dengan jelas untuk mempermudah tingkat kordinasi tim ,serta target suara yang diraih di pemilu 27 November 2024 nanti,” papar Stefen
Menguatnya dukungan terhadap Paslon ini, kata Relawan, karena terdorong oleh rekam jejak Cagub, Emanuel Melkiades Laka Lena (Melki), sebagai Wakil ketua komisi IX DPR RI dan Cawagub Jhoni Asadoma (Jhoni) sebagai Mantan Kapolda NTT. Rekam jejak kedua calon ini sudah diakui oleh masyarakat NTT.
“Hadirnya relawan disetiap desa di Manggarai Barat ini, karena tim sangat mengenal rekam jejak Emanuel Melkiades Laka Lena sebagai calon Gubernur dan Johni Asadoma sebagai calon Wakil Gubernur NTT. Melki pernah jadi wakil ketua komisi IX di DPR RI, sudah banyak membantu NTT, yakni membangun rumah sakit di Reo kab. Manggarai dan banyak rumah sakit di Kupang dan ditempat lainya di wilayah NTT dengan anggaran milarian rupiah,” tegas Stefen
Relawan Kabupaten Manggarai Barat memiliki kebanggaan Khusus mendukung Paket Melki-Jhoni selain karena sudah bekerja nyata membantu masyarakat, juga karena berintegritas
“Kami sangat membanggakan bangga mendukung paket ini karena, sudah banyak bantuan lainnya yang tidak bisa saya uraikan secara detail. Disisi lain paket Melki-Johni ini memiliki integritas serta elektabilitas yang baik ,jujur dan bersih serta berwibawa. Atas dasar ini kami relawan yang ada di kab.Mabar bekerja secara sukarela dan bertanggungjawab demi meraih suara banyak di pemilu kali ini,” pungkas stefen
Sekretaris Relawan, Kornelis Sugianto juga memberikan keterangan terkait peluang kemenangan Paket Melki-Jhoni.
“Saya sebagai sekretaris relawan Manggarai Barat optimis kemenangan Paket Melki-Jhoni di Manggarai Barat salah satunya dari kekuatan teman-teman relawan yang ada di seluruh desa di Kabupaten Manggarai Barat. Semuanya memiliki harapan yang sama dan bekerja keras memenangkan pertarungan yang bergengsi ini. Saya melihatnya Pilkada di mangga di Manggarai Barat kali ini ada keuntungan besar bagi paket Melki-Jhoni. Kenapa saya bilang begitu, paket yang ada di Manggarai Barat paket nomor 1 dan nomor 2 sama-sama memiliki partai yang mengusung Melki-Jhoni. Saya yakin sekali suara paket ini meningkat signifikan dari hasil kerja pendukung paket no 1 dan 2 di Manggarai Barat. Oleh karena itu, sebagai relawan saya yakin sekali bahwa Melki-Jhoni akan menang 70 % menang di Manggarai Barat,” beber Kornelis
Ketua Relawan Melki-Jhoni mengharapkan Paket ini kedepan jika terberkati agar berjuang lebih giat memajukan NTT dan jauh dari praktek KKN. Kami relawan Mabar juga mengharapkan kalau Paket Melki-Johni ini menang, bisa konsentrasi perhatikan Kab.Mabar sebagai kota destinasi super premium terutama sektor pariwisata ,sektor pertanian khususnya Karna penduduknya sebagian besar bekerja sebagai petani dan memperhatikan kelangkaan pupuk yg menjadi masalah utama petani,” tutup Stefen.