Borong, Suaranusantara.co – Belasan Pemuda/pemudi, yang tergabung dalam kelompok karang taruna Kecamatan Kota Komba Utara (KKU), Kabupaten Manggarai Timur, melaksanakan kegiatan bakti sosial sepanjang jalur Golo Robo, desa Rana Mbeling, Kabupaten Manggarai Timur, NTT, Pada, Jama’at (28/10/2021)
Kegiatan ini, sebagai Kepedulian kaum pemuda terhadap lingkungan sekitar, seperti Upaya penanggulangan longsor sepanjang jalur Golo Robo. Untuk diketahui, Karang Taruna KKU menanam pohon ansono, karena jalur ini sangat rawan longsor.
Yohanes Karjon, selaku ketua Karang Taruna Kecamatan Kota Komba Utara menyampaikan, jalur ini sangat ekstrim, maka perlu ditanami pohon-pohon sepanjang jalan.
“upaya kami dalam jangka waktu kedepannya, perlu di tanami pohon-pohon sepanjang jalan. Agar sedikit mengurangi kecelakaan kendaraan yang melintasi jalur ini. Karena jalur ini memiliki banyak jurang yang sangat ekstrim,” Ungkap Karjon
Sementara itu, Sekacam Kota Komba Utara, Hironimus menyampaikan, kegiatan ini wujud solidaritas pemuda/pemudi untuk bersatu mengedepankan budaya primodialisme. Dan Dia berharap, pohon-pohon yang ditanam akan dijaga bersama.
“Kegiatan Gotong royong ini, sebagai wujud solidaritas pemuda/pemudi. Sehingga, bisa bersatu tanpa mengedepankan budaya primodialisme. Dan Harapan kami kedepannya, pohon-pohon yang kami tanam ini akan dijaga oleh kita semua, agar manfaatnya positif untuk kehidupan kita kedepannya, ” Jelasnya
Kegiatan ini, menjadi kegiatan perdana dari karang taruna KKU. Dan kegiatan ini menjadi kegiatan rutin kedepannya, terlebih khusus keprihatinan Karang Taruna KKU, tentang lingkungan di sekitar. Sekarang banyak kerusakan lingkungan yang perlu di upayakan untuk tetap terjaga keseimbangannya. Maka, diperlukan peran kaum muda dalam bentuk gotong royong, dan bisa mengedukasikan masyarakat agar menjaga lingkungan.
Karang Taruna KKU sangat mendukung upaya pemerintah kecamatan dalam mengisi momen sumpah pemuda, dengan mengsosialisasikan tentang kebersihan lingkungan, penertiban parkir dan lain-lain.