China, Suaranusantara.co – Lift outdoor tertinggi di dunia, Bailong Elevator, in merupakan lift kaca raksasa di China yang membawa turis keatas tebing setinggi 1.070 kaki. Sebanyak 3 unit elevator bertingkat di Zhangjiajie, Tiongkok selatan ini sukses “menanjak” tebing hanya dalam waktu 88 detik!
Lift yang luar biasa yang dapat membawa wisatawan ke puncak permukaan bebatuan pasir sehingga pengalaman ini mengingatkan pada kisah ‘gunung terapung’ Avatar. Sekitar 8.000 wisatawan menaiki lift setiap hari, yang jumlahnya memang berkurang dari rata-rata 14.000 penumpang karena pandemi. Karena sangat spektakuler maka atraksi ini meraih 3 penghargaan, Guinness World Records.
Struktur Konstruksi
Menjulang tinggi hampir mencapai 1.000 kaki di atas tebing membuat wisatawan merasakan debaran jantung yang kencang karena mencoba memberanikan diri melihat pemandangan yang menakjubkan dari ketinggian.
Lift ini menyedot perhatian karena menjadi daya tarik yang cepat ketika kondisi pariwisata domestik perlahan mulai pulih di China. Pandemi COVID-19 menahan paksa setiap langkah perjalanan turis dengan regulasi ketat dan lock down di awal tahun.
“Struktur geologis disini cocok untuk menggunakan alat transportasi lift sehingga kami membangun Bailong Elevator,’ jelas Liu Jie. Ia adalah direktur perusahaan pengelola lift yang menjelaskan Bailong artinya ‘Seratus Naga’.
“Sebelumnya, hanya ada kereta gantung dengan kapasitas terbatas. Turis harus menunggu lama, tambah Liu. Alternatif lain bisa mendaki selama 3 jam dengan berjalan kaki.
Kesan Wisatawan
“Wah! Ini luar biasa cepat,” kata seorang wisatawan setelah ia menyelesaikan trip dengan HTM 129 Yuan atau sekitar USD 19 untuk tiket PP.
Menurut surat kabar pemerintah China People’s Daily Online, lift merupakan proyek senilai 120 juta Yuan atau USD 13,7 juta. Mereka mengklaim sebagai lift outdoor tertinggi dan terberat di dunia. Struktur terdiri dari 3 elevator kaca yang dibuat terpisah. Masing-masing dapat memuat 50 orang sekaligus.
1.400 wisatawan dapat menikmati perjalanan mendebarkan, karena tantangan melihat pemandangan pilar batu pasir Zhangjiajie terkenal. beberapa orang menganggapnya sebagai inspirasi Hallelujah atau ‘gunung terapung’ Avatar. Berani mencoba?